ANALISIS KUAT TEKAN DAN KUAT LENTUR CAMPURAN BETON DENGAN PENAMBAHAN SERBUK ARANG TEMPURUNG KELAPA

War tini, Indra Syahrul Fuad

Abstract


Abstrak: Beton adalah material komposisi terdiri dari bahan dasar semen, agregat kasar, agregat halus, air dan dengan atau tanpa bahan tambah dengan perbandingan tertentu akan membentuk beton. Pada penelitian ini menggunakan bahan serbuk arang tempurung kelapa untuk campuran beton fc’20 sebagai pengganti agregat halus dengan variasi campuran 5%, 8%, dan 11% yang bertujuan untuk mengetahui perbandingan nilai kuat tekan dan kuat lentur beton normal dengan penambahan serbuk arang tempurung kelapa. Adapun pengujian kuat tekan menggunakan alat cetak silinder dengan diameter 15 cm dan tinggi 30 cm. Kuat lentur dengan ukuran 15 x 15 x 30 cm. Jumlah benda uji kuat tekan normal adalah 27 sampel dan kuat tekan untuk campuran 15 sampel setiap variasi campuran untuk jumlah benda uji kuat lentur adalah 3 buah. Penambahan serbuk arang tempurung kelapa adalah 5%, 8%, dan 11% terhadap agregat halus dengan mutu fc’20 dan dilakukan pengujian kuat tekan dan kuat lentur. Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa dari hasil uji kuat tekan beton dengan nilai yang optimal ada pada campuran 8% dengan peningkatan sebesar 8% pada umur 28 hari dari beton normal, dengan persamaan  garis regresi liniernya Y’ = 11,924 + 0,427X, untuk hasil kuat lentur mengalami peningkatan pada campuran 8% sebesar 5% dan mengalami penurunan sebesar 25% dan 22% pada campuran 5% dan 11% dibandingkan beton normal, dengan persamaan garis regresi liniernya Y’ = 3,433 – 0,050X.

Kata kunci: kuat tekan beton, kuat lentur beton, serbuk arang tempurung kelapa


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.52333%2Fdestek.v11i1.1020

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

p.ISSN:2303-212X

e.ISSN:2503-5398